Kaprodi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau, Dr. Andi Murniati, M.Pd., menghadiri kegiatan Finalisasi Modul Kurikulum Merdeka Program PPG Dalam Jabatan yang berlangsung dari tanggal 29 hingga 31 Mei 2023 di Semarang.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk menyempurnakan kurikulum merdeka dalam Program PPG Dalam Jabatan, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kompetensi guru di Indonesia. Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk pejabat Kemendikbudristek, akademisi, serta para kaprodi PPG dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia.
Secara umum kegiatan ini bertujuan untuk melakukan “Finalisasi Modul Kurikulum Merdeka Program PPG dalam jabatan” yang akan digunakan pada betch 1 tahun 2023. Adapun secara operasional, kegiatan ini memiliki tujuan sebagai berikut:
- Mentransformasikan pembelajaran PPG untuk menyesuaikan dengan perkembangan kurikulum baru
- Memberikan pemahaman kepada LPTK melalui Ketua Prodi PPG agar memiliki pemahaman yang utuh dan komprehensif mengenai kurikulum merdeka sebagai ujung tombak transformasi Pendidikan di Indonesia.
Kegiatan Finalisasi Modul Kurikulum Merdeka Program PPG Dalam Jabatan ini diharapkan dapat menghasilkan modul yang komprehensif dan aplikatif, serta mendukung terciptanya proses pembelajaran yang inovatif dan menyenangkan bagi para siswa. Dengan demikian, diharapkan kualitas pendidikan di Indonesia dapat terus meningkat dan mampu bersaing di tingkat global.
Melalui kegiatan Finalisasi Modul Kurikulum Merdeka Program PPG bagi Guru Madrasah., diharapkan para pengelola LPTK dapat mentransformasikan pembelajaran PPG untuk menyesuaikan dengan perkembangan kurikulum baru, memberikan pemahaman kepada LPTK melalui Ketua Prodi PPG agar memiliki pemahaman yang utuh dan komprehensif mengenai Kurikulum Merdeka sebagai ujung tombak transformasi Pendidikan di Indonesia.